Sosialisasi dan edukasi PD3I (Difteri) dan pemberian imunisasi DPT di wilayah kerja UPT Puskesmas Sei Lekop kota Batam

Puskesmas Seilekop – Tanggal 14 Juni 2023 UPT Puskesmas Sei Lekop kota Batam bersama tim dari Dinas Kesehatan kota Batam melakukan sosialisasi dan edukasi penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I) dalam hal ini penyakit difteri. Sosialisasi ini dilakukan berdasarkan adanya laporan kasus suspek difteri pada tanggal 30 Mei 2023 di kelurahan Sagulung kota pada anak umur 4 tahun 7 bulan.

Pada tanggal 31 Mei 2023 UPT Puskesmas Sei Lekop kota Batam bersama Dinas Kesehatan kota Batam melakukan penyelidikan epidemiologi kasus suspek Difteri. Berdasarkan hasil PE tersebut didapatkan riwayat imunisasi pasien hanya waktu lahir (Hb 0 ).

Setelah melakukan koordinasi dengan kader posyandu setempat ( Posyandu Wijaya Kusuma ) dilakukan pendataan anak umur < 5 tahun yang ada di sekitar rumah pasien untuk diberikan imunisasi DPT-Hb-Hib yang selanjutnya diadakan penyuluhan tentang manfaat imunisasi yang dibawakan oleh dr. Nadzia dan tim dari Dinas Kesehatan kota Batam dilanjutkan dengan pemberian imunisasi DPT-Hb-Hib bagi anak-anak yang disekitar rumah pasien.

Diharapkan setelah dilakukan sosialisasi dan edukasi, anak-anak bisa mendapatkan imunisasi sesuai waktunya agar terhindar dari penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I).

3 comments

  1. mantappppp….puskesmas sei lekop langsung sigap melayani masyarakat agar terhindar dari penyakit..semoga ke depannya puskesmas sei lekop berkembang dan lebih maju lagi…semangaaaatttt

  2. Dengan penyuluhan dan edukasi ini semoga tidak ada lagi ibu-ibu yg tidak membawa bayi dan balitanya untuk di imunisasi..tetap sehat tetap semangat..

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *